25 September
2021
OSKAR
2021
Membangun
Potensi Diri dengan Maksimal dari Rumah
Singaraja-Himpunan Mahasiswa
Jurusan Matematika Universitas Pendidikan Ganesha sebagai salah satu organisasi
kemahasiswaan merasa ikut memiliki tanggung jawab dalam mengembangkan aspek
kepribadian mahasiswa agar menjadi kader-kader baru. Sehubungan dengan hal itu,
Himpunan Mahasiswa Jurusan Matematika Universitas Pendidikan Ganesha bermaksud
menyelenggarakan kegiatan yang dapat mengembangkan aspek kepribadian mahasiswa
baru serta menjembatani tali persaudaraan antara mahasiswa baru dengan anggota
Himpunan Mahasiswa Jurusan Matematika yang dirangkai dalam kegiatan yang
bertajuk “OSKAR (Orientasi Kehidupan Mahasiswa Jurusan) HMJ Matematika Tahun
2021”.
Selain
itu, kegiatan OSKAR ini memiliki tujuan merealisasikan salah satu program kerja
HMJ Matematika dan membantu proses adaptasi mahasiswa baru Jurusan Matematika
Undiksha. Kegiatan OSKAR ini rutin dilakukan, namun pada kegiatan OSKAR 2021
memiliki perbedaan dengan kegiatan OSKAR sebelumnya dimana pada kegiatan ini
dilaksanakan secara online/daring via zoom meeting. Sejak pandemi
covid-19, pembatasan tatap muka pun sangat dibatasi dan tentunya hal ini
mengakibatkan pelaksanaan kegiatan secara online/daring menjadi solusi
alternatif yang dapat digunakan untuk melaksanakan kegiatan OSKAR 2021.
Adapun bentuk kegiatan ini berupa
pengenalan lingkungan Jurusan Matematika dan orientasi selama empat hari
terhadap mahasiswa baru. Kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan berupa seminar,
pengenalan AD/ART, pengenalan pengurusan HMJ Matematika Undiksha Masa Bakti
2021/2022, matrikulasi, lomba debat, lomba mading digital, dan sharing
session. Waktu pelaksanaan
kegiatan OSKAR 2021 yaitu pada 12 Agustus 2021, 19 Agustus 2021, 20
Agustus 2021, dan 22 Agustus 2021.
Peserta kegiatan OSKAR Tahun 2021
ini adalah mahasiswa baru Jurusan Matematika Universitas Pendidikan Ganesha
tahun 2021 yang terdiri dari dua program studi yaitu Program Studi S1
Pendidikan Matematika dan Program Studi S1 Matematika sebanyak 115 orang.
Kegiatan pengenalan lingkungan Jurusan Matematika ini pun berjalan sesuai
dengan rencana kegiatan yang telah disusun dan berhasil mencapai tujuan dengan persiapan
melaksanakan tiga kali rapat koordinasi dan satu kali rapat final.
Kegiatan OSKAR 2021 tentunya
mengalami beberapa kendala tepatnya pada proses menyusun kegiatan. Secara umum,
kendala yang dihadapi panitia pada kegiatan OSKAR 2021 meliputi pemilihan ketua
panitia terlalu dekat dengan kegiatan, sulitnya berkoordinasi antar panitia
karena panitia tidak berada pada satu tempat yang sama, lalu kurangnya
pendanaan yang diberikan, terjadinya kesalahan teknis ketika kegiatan
berlangsung dan tidak mengancangkan sie kerohanian sehingga meminta bantuan
kepada kerohanian HMJ Matematika baik sebelum hari h maupun di hari h. Namun,
kendala yang dihadapi pada saat kegiatan OSKAR 2021 ini tentunya dapat
diselesaikan dengan baik dan berjalan sesuai dengan rencana. Adapun saran yang
diberikan sebagai masukan untuk penyelesaian kendala yang dihadapi yaitu
meningkatkan koordinasi antar panitia menggunakan grup WhatsApp yang
telah disediakan dengan sebaik mungkin, mengancangkan pendanaan sebaik mungkin,
minimalisir pengeluaran yang digunakan, lalu menyiapkan cadangan perangkat dan
jaringan ketika hari h agar memudahkan mencari pengganti saat terjadi masalah,
mempertimbangkan pengadaan sie yang memang benar-benar dibutuhkan saat kegiatan,
contoh pengadaan sie kerohanian baik pada kegiatan online atau offline,
dengan kuantitas sesuai kebutuhan, pemilihan ketua panitia lebih jauh-jauh hari
dilakukan agar lebih memiliki banyak waktu untuk merancang kegiatan.
Pengenalan lingkungan jurusan ini
akan memberikan pengalaman-pengalaman bagi mahasiswa agar mampu untuk
mengembangkan potensi yang dimiliki mulai dari kreativitas, kepribadian,
kedisiplinan dan rasa tanggung jawab. Peserta didik juga mampu beradaptasi
dengan keadaan dan menjalani perkuliahan dengan baik. Diharapkan kegiatan OSKAR
2021 akan terus dilaksanakan untuk memberikan mahasiswa bagaimana gambaran awal
perkuliahan (ald).
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan Tinggalkan Pesan...!