BEACH
SOCCER 2015
Padatnya Kegiatan Tak Jadi Alasan Untuk
Absen
Bulan
April merupakan bulan yang sangat istimewa bagi HMJ Pendidikan Matematika
UNDIKSHA karena pada tanggal 19 April diadakan Gema Kreasi Matematika
serangkaian Pekan Gema Matematika yang rutin dilaksanakan setiap tahun.
Meskipun istimewa, hal ini tidak jadi alasan bagi HMJ Pendidikan Matematika
UNDIKSHA untuk absen dalam kegiatan-kegiatan yang diadakan oleh Himpunan
Mahasiswa Jurusan atau Ormawa lainnya. Olahraga merupakan salah satu kegiatan
yang dapat digunakan sebagai sarana untuk menjalin hubungan persaudaraan atau
persahabatan. Pada tanggal 3 sampai dengan 5 April 2015 lalu, HMJ Budidaya Kelautan mengadakan acara beach soccer dimana dalam acara ini Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) yang ada di Fakultas Matematika dan Ilmu
Pengetahuan Alam (FMIPA) bersama-sama
berkumpul di pantai lovina untuk bertanding beach
soccer atau sepak bola pantai.
Tak
ingin ketinggalan, tim Matriks dari HMJ Pendidikan Matematika UNDIKSHA
pun ikut serta meramaikan kegiatan ini. Menanggapi
adanya beachsoccer ini, tim Matrik’s
sejujurnya mengalami
beberapa kendala yakni kurangnya persiapan matang sebelum pertandingan. Hal ini lantaran di saat yang sama, Matriks
sedang mengadakan persiapan untuk Gema Kreasi Matematika dan
Liga MIPA
yang juga tak kalah persiapannya.
Meskipun begitu, tim Matriks tetap antusias dan optimis dapat meraih gelar juara dalam ajang beach soccer tersebut. Harapan nyatanya memang tak selalu sekadar menjadi
harapan semu, buktinya meski tak sanggup menyabet gelar juara 1 namun Tim Matriks sangat bangga karena bisa mempersembahkan
gelar juara 2 dalam beach
soccer tahun ini, meski
saat itu minim penonton dan supporter. Adapun yang menjadi juara dalam
pertandingan ini adalah:
·
Juara
1 : HMJ Pendidikan Fisika
·
Juara
2 : HMJ Pendidikan Matematika
·
Juara
3 : HMJ Pendidikan Kimia
Kalah
menang adalah hal yang biasa dalam sebuah pertandingan, yang terpenting tetap
jaga sportifitas. Semoga untuk ajang beach
soccer kedepannya bukan hanya bertujuan untuk mencari juara, namun tetap
bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama Himpunan Mahasiswa
Jurusan
(HMJ) di lingkungan FMIPA,
agar tidak terjadi permusuhan diantara Himpunan Mahasiswa Jurusan di lingkungan
FMIPA. Matrik’s Jaya!!
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan Tinggalkan Pesan...!