OSKAR 2016
“GENERASI BARU, HARAPAN BARU”
Setiap tahunnya, ada
suatu rangkaian kegiatan yang selalu diadakan di HMJ Pendidikan Matematika
Undiksha dalam menyambut mahasiswa baru di jurusannya. Kegiatan tersebut bernama OSKAR yang merupakan singkatan dari Orientasi Kehidupan Mahasiswa Jurusan. Tahun ini kegiatan OSKAR diadakan kembali dan diketuai oleh Ida Ayu Desi Astuti, seorang mahasiswi semester V kelas A. Kegiatan OSKAR 2016 ini berlangsung selama 5 hari dan dalam rentangan hari yang telah ditentukan. Pada hari-hari tersebut, kegiatan dibagi menjadi 2 paruh, yaitu paruh pagi dan paruh sore.


Dalam suatu kegiatan tentu tidak terlepas dari yang
namanya kendala. Hal tersebut juga dialami oleh ketua panitia OSKAR tahun 2016
ini. Kurangnya partisipasi dari peserta OSKAR merupakan salah satu kendala yang
dihadapi oleh kepanitiaan OSKAR tahun ini, selain itu terdapat pula kendala
cuaca yang sangat mengejutkan karena hujan tiba-tiba turun di saat Malam
Inisiasi, padahal sudah dilakukan antisipasi dengan melakukan ritual “nerang”
sebelumnya. Namun hambatan tersebut dapat teratasi dengan menyadarkan para peserta OSKAR bahwa
serangkaian kegiatan OSKAR itu penting dan berguna untuk bekal dalam menjalani
perkuliahan nantinya, sehingga para peserta OSKAR dapat berpartisispasi dengan
baik. Kepanitiaan pun berusaha meminjam GOR FOK setelah digunakan untuk
kegiatan Bioma Open, sehingga kegiatan malam inisiasi bisa dilanjutkan dan
kegiatan OSKAR dapat berakhir dengan baik. (asd,dp)
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan Tinggalkan Pesan...!